Yosua
Allah kita tidak hanya menciptakan manusia, tetapi Dia juga menyelamatkan kita. Karya keselamatan Allah bagi manusia dinyatakan di dalam Alkitab salah satunya melalui nama Yosua.
“Allah menyelamatkan”, inilah arti nama Yosua. Setelah Musa meninggal dunia, Allah memilih Yosua melanjutkan pekerjaan keselamatan-Nya bagi umat-Nya. Allah menyertai Yosua membawa umat Allah masuk ke dalam Tanah Perjanjian supaya umat Allah bisa bebas beribadah kepada Allah seperti yang Allah inginkan. Inilah tujuan Allah menyelamatkan umat-Nya! Maka sebelum masuk ke Tanah Perjanjian, Allah berkata kepada Yosua, “Bersiaplah! Seberangilah Sungai Yordan ini menuju negeri yang akan Kuberikan. Meskipun banyak musuh menghalangimu, kuatkanlah hatimu, renungkanlah firman-Ku, taatlah perintah-Ku selalu, dan Aku akan menyertaimu.” Saat itu, Yosua tahu musuh-musuh mereka jauh lebih hebat dan lebih kuat dari mereka, mereka pasti kalah. Namun Yosua tetap percaya dan taat kepada firman Allah. Allah memerintahkan “seberangilah sungai”, maka Yosua menyeberang. Allah memerintahkan “majulah perang”, maka Yosua maju berperang, meskipun dia rasa sulit. Allah terus menyertai Yosua yang berani taat. Allah menyelamatkan umat-Nya dari musuh-musuh mereka sampai akhirnya umat-Nya masuk, tinggal, dan beribadah kepada Allah di Tanah Perjanjian.
Hari ini kita masih menunggu kedatangan Tuhan Yesus yang kedua kali. Allah masih terus melakukan pekerjaan keselamatan-Nya di tengah-tengah kita. Pesan Allah tetap sama kepada kita. Mari kita meneladani Yosua. Meskipun sulit, Yosua tetap percaya dan berani taat menjalankan rencana keselamatan Allah. Mari kita juga percaya dan taat sampai nanti kita bertemu Tuhan di sorga.