Artikel Mari belajar

Sifat Roh Kudus sebagai Allah

May 11, 2021

Kalau kita (manusia) mempunyai sifat-sifat sebagai manusia, bisa belajar, berpikir, punya perasaan, punya cita-cita, dan lain sebagainya, Roh Kudus juga mempunyai sifat-sifat sebagai Allah:
 

  1. Mahatahu (Yes. 40:13, 1Kor. 2:10-11)
    Kita tidak bisa sembunyikan sesuatu dari Allah Roh Kudus, karena Dia mengetahui segalanya. Bahkan Roh Kudus tahu apa yang menjadi isi hati kita yang paling dalam. Orang tua kita, adik kita, kakak kita, teman kita, guru kita tidak akan tahu apa yang menjadi isi hati kita, tetapi Roh Kudus tahu, karena Dia Mahatahu. Dia tahu semua yang kita lakukan di tempat yang tidak ada orang melihat. Dia tahu semua yang kita pikirkan, walaupun kita tidak bicarakan. Dia tahu segalanya, Dia tahu semua masa lalu kita, Dia tahu masa depan kita. Dia Mahatahu.
     
  2. Mahahadir (Mz. 139:7-10)
    Sebagai manusia, kita hanya bisa hadir di satu tempat saja, tetapi Roh Kudus hadir di dalam dunia ini, di mana saja, kapan saja, dan kita tidak bisa menyembunyikan diri kita dari Roh Kudus, karena Dia adalah Mahahadir. Tidak ada tempat rahasia yang Roh Kudus tidak hadir di sana. Tidak ada tempat yang di mana Roh Kudus tidak bisa hadir di sana. Dia Mahahadir.
     
  3. Mahakuasa (Ayb. 33:4, Luk. 1:35)
    Kita dan semua isi dunia ini dikuasai oleh Roh Kudus. Bahkan terjadinya gempa bumi, banjir besar, hujan, petir, terang, malam juga di bawah kuasa Allah Roh Kudus. Semua peristiwa dikuasai Roh Kudus, baik peristiwa yang menyenangkan, maupun yang menyedihkan. Tidak ada hal terlalu besar untuk Roh Kudus. Tidak ada hal terlalu kecil untuk Roh Kudus. Dia Mahakuasa.